Tuesday, February 5, 2008

kenapa langit siang itu biru??? langit sore merah???

Seperti sudah dibahas di post sebelomnya, sinar matahari itu kumpulan dari berbagai macam gelombang warna cahaya. Urutannya panjang gelombangnya seperti warna pelangi. Merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, ungu. semakin ke warna ungu panjang gelombang nya makin pendek.

Di langit itu, banyak sekali partikel2 kecil debu, partikel air dan partikel2 lainnya. Gelombang cahaya matahari tadi menabrak partikel kecil dan akhirnya di dispersikan ke berbagai arah.
Seperti gambar disamping, karena cahaya biru panjang gelombangnya lebih pendek, maka kemungkinan menabrak partikel2 kecil di langit lebih besar dibandingkan cahaya berwarna merah. Gelombang biru ini didispersikan, dan menumpuk di bagian dekat dengan sumber cahaya tadi. Alhasil bagian yg dekat dengan sumber cahaya ( di langit siang hari) berwarna biru. Sementara saat pagi atau sore hari, posisi langit jauh dari sumber cahaya(matahari) sehingga berwarna kemerahan.

Sebenarnya cahya violet lebih pendek panjang gelombangnya dibandingkan cahaya biru. Namun karena warna violet itu tidak begitu terlihat di mata kita, maka hanya terlihat warna biru saja.

Jadi kesimulannya, cahaya matahari menbrak partikel2 kecil di langit, dan di dispersikan(dispersi= peristiwa gelombang menabrak partikel dan dipantulkan ke arah tidak beraturan) ke berbagai arah. Gelombang warna biru sebelom merambat ke arah yang jauh terdispersikan, sehingga di sekitar langit siang berwarna biru. Sementara yang mampu merambat ke arah yg jauh adalah gelombang panjang (gelombang warna merah) sehingga langit pagi dan sore berwarna kemerahan (saat pagi dan sore hari posisi langit jauh dari matahari).

1 comment:

Anonymous said...

thanks..
mantap bro...
keep blogging...